Bupati Hafidz serahkan bantuan kepada Sukimin, korban kebakaran Mantingan, Bulu, Senin (4/9/2018). (Rom/Rembangcyber.com) |
BULU, REMBANGCYBER – Bupati Rembang Abdul Hafidz , Selasa (4/9/2018), menyalurkan bantuan kepada Sukimin, warga Desa Mantingan Kecamatan Bulu yang rumahnya ludes terbakar pada Rabu, 29 Agustus lalu.
Bantuan berupa paket sembako, peralatan rumah tangga dan uang tunai sebesar Rp25 juta.
Kepada Sukimin, Bupati Hafidz meminta agar keluarga bisa bersabar dan menyadari semua yang terjadi sudah menjadi kehendak Tuhan.
“Kita sifatnya membantu untuk pembangunan rumah kembali. Ini baru Rp25 juta, dengan rincian dari Pemkab Rp10 juta, dari Baznas Rp10 Juta dan dari Semen Indonesia Rp5 juta. Saya harapkan masyarakat, desa, kecamatan semuanya juga berpartisipasi, jadi gotong royong membantu sesama harus kita hidupkan lagi,” ucap Bupati Hafidz.
Sebelumnya diberitakan dua rumah Sukimin ludes dilalap jago merah pada Rabu (29/08/2018) siang sekira pukul 11.00 WIB.
Meski tak ada korban jiwa, kebakaran yang disebabkan korsleting listrik ini menyebabkan Sukimin bersama keluarga kehilangan tempat tinggal dan kerugian ditaksir mencapai Rp70 juta. (Rom)