Peringatan Hari Kartini: Ini Pesan Cicit Kartini

1745283139920_copy_800x450

REMBANG, REMBANGCYBER.NET – Peringatan ke-146 Hari Kartini di Kabupaten Rembang tidak sekadar menjadi momen mengenang jasa RA Kartini, tetapi juga menjadi seruan kuat untuk melanjutkan perjuangan kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan. 

Cicit dari RA Kartini, Jodi Mulya Setya Putra yang turut dalam upacara peringatan Hari Kartini di halaman Pendopo Museum Kartini pada Senin (21/4/2025) menyampaikan pesan mendalam tentang warisan nilai-nilai Kartini yang tidak hanya menyangkut emansipasi perempuan, tetapi juga keadilan sosial dan kepedulian terhadap lingkungan.

“Kami keluarga besar percaya bahwa nilai-nilai tersebut tetap hidup hingga kini. Ketika seorang perempuan menanam pohon dan menjaga alam, di sanalah semangat Eyang sebagai Ibu Bumi terus berpijar,” ujar Jodi.

Ia menambahkan bahwa semangat Kartini adalah api yang harus terus dinyalakan dalam berbagai bentuk perjuangan modern.

“Warisan Eyang Kartini bukanlah debu yang harus disimpan, tetapi api semangat yang harus terus menyala,” tegasnya.

cek

Upacara Hari Kartini sendiri diikuti oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh perempuan dan keluarga besar Kartini.

Sementara itu, Ketua Dewan Pembina Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Rembang, Musringah Harno,

mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menjadikan semangat Kartini sebagai fondasi dalam mewujudkan masyarakat yang adil, setara, dan inklusif dalam berbagai peran, mulai dari ibu rumah tangga hingga pemimpin, dari guru hingga penjaga alam.

Dikatakannya, semangat Kartini harus terus hidup dan menjadi inspirasi perubahan.

“Pemerintah Kabupaten Rembang berkomitmen untuk membuka ruang lebih luas bagi perempuan dalam berbagai sektor pembangunan,” ucapnya.

Ia menyoroti tantangan yang masih dihadapi perempuan Indonesia, seperti kesenjangan pendidikan, diskriminasi di dunia kerja, hingga minimnya keterwakilan dalam pengambilan keputusan.

Musringah mengajak masyarakat untuk terus membuka ruang partisipasi yang setara bagi perempuan dari berbagai latar belakang.

“Mari bersama-sama membuka lebih banyak ruang bagi perempuan untuk berpartisipasi, menanggulangi diskriminasi, dan memastikan setiap perempuan Indonesia bisa tumbuh dan berdaya,” serunya.

Peringatan Hari Kartini ke-146 ini menjadi pengingat bahwa perjuangan belum usai, dan keberlanjutan nilai-nilai Kartini harus diwujudkan dalam aksi nyata demi masa depan yang lebih setara dan berkeadilan. AM

Exit mobile version