Abrasi, Pulau Gede Terancam Hilang

img_20210829_075650

KALIORI, REMBANGCYBER.NET – Pulau Gede yang merupakan salah satu lokasi wisata unggulan yang berada di sebelah Utara Pantai Wates, Desa Tasikharjo, Kecamatan Kaliori, Rembang, Jawa Tengah terancam hilang karena abrasi.

Hingga saat ini abrasi terus menggerus kawasan pulau tersebut.

Salah seorang pegiat lingkungan yang juga pengelola Pantai Wates, Heri Prasetyo mengatakan Pulau Gede yang sebelumnya memiliki luas daratan mencapai 6 hektare perlahan terus terkikis abrasi sehingga semakin menyempit.

“Dulu luas lahan Pulau Gede 6 hektare, tapi belakangan tak lebih dari satu hektare,” ucapnya, Ahad (29/8/2021).

Heri menambahkan, kalau abrasi dibiarkan, dia khawatir lima tahun lagi Pulau Gede akan tenggelam alias hilang.

cek

Heri mengusulkan Pulau Gede ditetapkan menjadi kawasan konservasi, karena di sekelilingnya terdapat banyak terumbu karang dan pusat perkembangbiakan ikan.

Dengan ditetapkan sebagai kawasan konservasi, pemerintah melalui Kementerian Kelautan dan Perikanan akan lebih serius menangani abrasi yang terjadi salah satunya dengan membangun pemecah gelombang atau breakwater untuk melindungi pulau.

“Kondisi sudah parah soalnya. Terumbu karang di sini masih bagus, tapi karena abrasi akhirnya terumbu karang banyak yang mati,” kata Heri.

Hal sama dikatakan pegiat lingkungan lainnya, Achdiyat Galih Setya Nugraha.

Achdiyat menyebut Pulau Gede sangat istimewa. Namun sayang, luasan daratannya semakin berkurang akibat tergerus ombak.

Menurutnya, pemerintah pusat, dalam hal ini Kementerian Kelautan Dan Perikanan (KKP) yang memiliki otoritas atas pulau tersebut harus segera turun tangan menangani abrasi. Jika tidak, bukan tidak mungkin Pulau Gede hanya tinggal cerita seperti Pulau Marongan.

“Pulau Gede masuk kewenengan kementerian, sehingga Pemkab Rembang tidak bisa ambil kebijakan terlalu banyak. Cuman harapan kami jangan saling menunggu lah. Perlu kerja sama antara masyarakat dengan pemerintah untuk menyelamatkan pulau ini,” ucapnya.

Saat ini abrasi di Pulau Gede sudah sangat mengkhawatirkan. Beberapa pohon Cemara yang sudah menjulang tinggi, roboh disapu gelombang pasang. Kondisi tersebut jika dibiarkan akan berakibat pada hilangnya Pulau Gede. Rom

Exit mobile version