Istigasah di Hari Kartini

img_20180421_115855-6017378

BULU, REMBANGCYBER.COM – Ribuan orang berziarah di Makam RA Kartini yang berada di Desa Bulu, Kecamatan Bulu, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah, Sabtu (21/4/2018).

Selain melaksanakan ritual tabur bunga serta mendoakan tokoh emansipasi wanita, mereka juga antusias mengikuti istigasah menapaktilasi  perjuangan RA Kartini yang digagas Pimpinan Anak Cabang Fatayat Nahdlatul Ulama Kecamatan Bulu, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah,

Ketua panitia yang juga Wakil Ketua PAC Fatayat Nahdlatul Ulama Kecamatan Bulu, Hartin Muntachobah mengatakan, peringatan Hari Kartini tidak sekedar seremoni memperingati hari kelahiran tokoh emansipasi wanita RA Kartini melainkan untuk meneladani nilai-nilai yang diperjuangkan RA Kartini selama hayat.

“Kita ingin memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang sosok Kartini khususnya bagi kaum wanita. Dengan demikian, nilai-nilai keteladanan yang diwariskan dan diperjuangkan dapat ditiru oleh generasi muda saat ini,” ucapnya, Sabtu (21/4/2018).

Istigasah dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesi Raya, Mars Subbanul Wathon, serta diakhiri dengan istigasah dan tabur bunga.

cek

Tampak hadir pada acara tersebut Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah Ida Fauziah bersama Astrid Sudirman Said, istri Calon Guburnur Jawa Tengah, Sudirman Said.

Ida Fauziah berharap kegiatan Istigasah dapat memberikan nilai positif bagi generasi muda khususnya kaum wanita.

“Mari kita peringati Hari Kartini ini, tidak hanya secara seremonial  sekedar memakai baju ala Kartini dan jalan lenggak-lenggok saja. Tapi yang harus kita ambil adalah semangat mencapai keadilan bagi perempuan,” ucapnya. (Tarom)

Exit mobile version